tentang.co.id – PT Honda Prospect Motor (HPM) nampaknya sedang menyiapkan mobil baru yang akan segera diluncurkan dalam waktu dekat ini.
Hal tersebut diketahui karena seorang netizen di media sosial mendapatkan penampakan dari mobil baru Honda yang sedang diuji jalan di jalanan Indonesia.
Tak diketahui secara pasti mobil baru apa yang sedang dites Honda pada kesempatan uji jalan tersebut.
Tapi, netizen menyebut mobil baru itu sebagai Honda Brio tetapi versi SUV .
Penampakan dari mobil baru Honda ini diketahui oleh akun Instagram dengan nama akun @aldo.prtm pada 24 Agustus 2022.
Terlihat mobil baru milik Honda tersebut diduga sedang mengisi bensin di sebuah SPBU Pertamina yang tak diketahui secara pasti lokasi tepatnya berada di mana.
Bentuk mobil baru Honda ini tak tampak jelas, mengingat sekujur bodinya ditutupi oleh motif kamuflase.
Tetapi, ada bagian yang terlihat cukup jelas terekspos yaitu pada bagian lampu depannya.
Mobil baru ini kebetulan memiliki lampu depan yang nyaris serupa dengan low cost green car (LCGC) Honda yakni Honda Brio .
Hal tersebut ditunjukkan oleh bentuk lampu yang mengkotak, dilengkapi dengan lampu sein model tumpuk yang ada di bagian samping.
Netizen pun mengungkapkan komentarnya ketika melihat mobil baru Honda tersebut.
” SUV RS aka Honda WR-V,” ucap akun @grtbru
” Brio baru itu,” tutur akun @Indra_rj
Perlu diketahui, dari tampilannya mobil ini tampak seperti SUV compact, kemungkinan besar bisa jadi pesaing Toyota Raize atau Daihatsu Rocky.
Belum diketahui secara pasti identitas mobil baru Honda ini, tetapi besar kemungkinan bahwa mobil ini adalah SUV RS Concept milik Honda yang sedang menjalani uji jalan.
Sebagai informasi tambahan, HPM memang tengah menyiapkan mobil baru berjenis SUV compact yang sempat mereka pamerkan di pameran otomotif Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2022.
Business Innovation and Sales and Marketing Director PT Honda Prospect Motor (HPM) Yusak Billy menyebutkan produk ini siap untuk menambahkan line up produk Honda yang dijual di Indonesia.
“Model ini akan memperkuat lini Honda di segmen SUV yang saat ini terus menjadi segmen yang berkembang paling pesat di Indonesia,” ujar Yusak Billy.
“Saat ini kami masih melakukan beberapa studi mengenai model ini dan dalam waktu dekat kami akan meluncurkannya di Indonesia,” katanya lagi.***